Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Tangerang

PKM STMIK Eresha Gelar Workshop Sistem Aset Management di SMKN 1 Gunung Sindur

kabarbanten.com
28 Desember 2020
PKM STMIK Eresha Gelar Workshop Sistem Aset Management di SMKN 1 Gunung Sindur

TANGSEL – Pengabdian masyarakat merupakan suatu kegiatan yang bertujuan membantu masyarakat tertentu dalam beberapa aktivitas tanpa mengharapkan imbalan dalam bentuk apapun. Kegiatan Pengabdian Masyarakat adalah salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Dengan menggunakan Enterprise Resource Planning (ERP) sistem informasi di SMKN 1 Gunung Sindur, Kabupaten Bogor diharapkan dapat saling terintegrasi dan mengoptimalkan kinerja sekolah.

Dengan menggunakan ERP, bagian pencatatan aset dapat mengakses informasi secara real time, terintegrasi, dan data yang tersentralisasi.

ADVERTISEMENT

Hal tersebut mendasari STMIK Eresha dalam Pengabdian Kepada Masyarakat dengan tema “Workshop Pengenalan Sistem Asset Management di SMKN 1 Gunung Sindur” yang bertujuan untuk memperkenalkan aplikasi sumber terbuka Odoo sebagai piranti lunak dalam system asset management, lanjutnya.

“Kegiatan pengabdian masyarakat kali ini dilakukan secara daring dengan menggunakan aplikasi video-teleconference karena sedang dalam masa pandemi COVID-19,” kata Koordinator PKM Yunida Prawira Widodo, Senin, (28/12/2020).

Sementara Wakil Kepala Sarana Prasarana dan menjadi perwakilan dari SMKN 1 Gunung Sindur, Tri Purwani Dwi menyambut baik kegiatan PKM ini.
Saat ini pengelolaan dan dokumentasi aset di sekolahnya masih secara manual dengan menggunakan Excel sehingga sering ditemui ketidaksesuaian data aset yang tercatat dengan yang di lapangan.

“Workshop ini memberikan pengetahuan baru dalam mengelola aset di sekolah sehingga diharapkan dapat meningkatkan kinerja sekolah,” ujarnya.

Perwakilan STMIK Eresha, Taswanda Taryo mengatakan, walaupun PKM kali ini dalam kondisi serba terbatas akibat pandemi COVID-19 namun tidak mengurangi esensi dari PKM dalam membantu masyarakat pada umumnya. PKM merupakan bentuk nyata aksi mahasiswa dalam memajukan rakyat.

Peserta workshop yang terdiri dari para kepala bengkel, guru, dan bagian sarana prasarana sangat antusias mengikuti kegiatan ini karena diharapkan bisa memudahkan pekerjaan mereka dalam mengelola dan mendokumentasikan aset sekolah.

Beberapa Perwakilan Dosen STMIK Eresha juga memberikan beberapa saran dan tanggapan salah satunya, Jazuli Mukhtar. Menurutnya,PKM dari STMIK Eresha membuatkan tutorial dan dikirimkan kepada peserta dalam hal ini Pihak SMKN 1 Gunung Sindur.

Pemateri lain, Eko Suharyanto, menambahkan, materi yang disampaikan sangat baik dan harapannya bisa diterapkan di SMKN 1 Gunung Sindur agar pengelolaan aset di sekolah dapat ditingkatkan. (IRF)

Tags: TangerangTangerang Raya
Share3Tweet2SendShare
Previous Post

LKBA Jadi Solusi Menata Kampung

Next Post

Indonesia Tutup Pintu Masuk Bagi WNA Pada 1-14 Januari 2021

Related Posts

Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan

Kabar Banten
1 Januari 2026
Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Lepas Fun Bike Kolaborasi Gemilang dan Gowes Desa Wisata
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Lepas Fun Bike Kolaborasi Gemilang dan Gowes Desa Wisata

Kabar Banten
1 Januari 2026
Enam Koperasi Desa Merah Putih Resmi Beroperasi di Jayanti, Bupati Tangerang: Koperasi Penggerak Ekonomi Rakyat
Kabupaten Tangerang

Enam Koperasi Desa Merah Putih Resmi Beroperasi di Jayanti, Bupati Tangerang: Koperasi Penggerak Ekonomi Rakyat

Kabar Banten
1 Januari 2026
Forkopimda Kabupaten Tangerang Gelar Istigosah Sambut Tahun Baru dan Doa Bersama untuk Korban Bencana
Kabupaten Tangerang

Forkopimda Kabupaten Tangerang Gelar Istigosah Sambut Tahun Baru dan Doa Bersama untuk Korban Bencana

Kabar Banten
1 Januari 2026
Bupati Tangerang Luncurkan Mobil Training Servis Motor dan Serahkan Bantuan Alat Service AC
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang Luncurkan Mobil Training Servis Motor dan Serahkan Bantuan Alat Service AC

Kabar Banten
1 Januari 2026
Bupati Tangerang Tinjau Jembatan Pertanian di Desa Badak Anom Sindang Jaya
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang Tinjau Jembatan Pertanian di Desa Badak Anom Sindang Jaya

Kabar Banten
1 Januari 2026

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Dimotori PT Jaho Mulya Sunjaya, Grup Operasi Bersama Pelayanan Penumpang dan Bagasi ADORA Gelar Diklat Peningkatan Kompetensi Personil

Dimotori PT Jaho Mulya Sunjaya, Grup Operasi Bersama Pelayanan Penumpang dan Bagasi ADORA Gelar Diklat Peningkatan Kompetensi Personil

15 Januari 2025
Presiden: Pengembangan Sektor Pangan Butuh Cara-Cara Baru yang Inovatif

Presiden: Pengembangan Sektor Pangan Butuh Cara-Cara Baru yang Inovatif

18 November 2020
Sejarah Singkat Kota Tangerang Provinsi Banten

Sejarah Singkat Kota Tangerang Provinsi Banten

3 Maret 2025
Rektor Prof Asep Saepudin Jahar: Alhamdulillah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Berhasil Meraih Skor SINTA Tertinggi PTKIN

Rektor Prof Asep Saepudin Jahar: Alhamdulillah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Berhasil Meraih Skor SINTA Tertinggi PTKIN

1 Januari 2026
Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan

Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan

1 Januari 2026
Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Lepas Fun Bike Kolaborasi Gemilang dan Gowes Desa Wisata

Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Lepas Fun Bike Kolaborasi Gemilang dan Gowes Desa Wisata

1 Januari 2026
Enam Koperasi Desa Merah Putih Resmi Beroperasi di Jayanti, Bupati Tangerang: Koperasi Penggerak Ekonomi Rakyat

Enam Koperasi Desa Merah Putih Resmi Beroperasi di Jayanti, Bupati Tangerang: Koperasi Penggerak Ekonomi Rakyat

1 Januari 2026
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved