Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Tangerang Selatan

Sekda Bambang: Tangsel Mengaji Membangun Silaturahmi dan Spritualitas Warga

kabarbanten.com
26 Agustus 2024
Sekda Bambang: Tangsel Mengaji Membangun Silaturahmi dan Spritualitas Warga

Masjid Raya Bintaro Jaya (MRBJ) di Tangerang Selatan menjadi pusat kegiatan keagamaan yang menginspirasi. Ratusan warga Tangerang Selatan berkumpul dalam kegiatan Tangsel Mengaji yang dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Tangsel, Bambang Noertjahjo.

Dalam acara yang bertemakan “Persiapan Pulang Kampung (ke Surga)”, acara yang berlangsung pada Minggu (25/08/2024) ini menjadi ajang mempererat silaturahmi dan meningkatkan kedekatan kepada Allah SWT.

Dalam sambutannya, Bambang menekankan bahwa Tangsel Mengaji bukan sekadar acara keagamaan, tetapi juga upaya pemerintah untuk membangun komunitas yang lebih harmonis dan berkarakter kuat.

ADVERTISEMENT

“Hari ini, kita berkumpul tidak hanya untuk mengaji, tetapi juga untuk mempererat silaturahmi di antara warga Kota Tangerang Selatan, khususnya jamaah MRBJ. Ini adalah kesempatan kita untuk semakin dekat kepada Allah SWT dan sesama,” ujar Bambang.

Bambang memberikan apresiasi tinggi kepada pengurus MRBJ yang telah mendukung penuh pelaksanaan acara ini. Menurutnya, MRBJ telah menjadi contoh masjid dengan pengelolaan yang modern dan profesional, yang patut ditiru oleh masjid-masjid lain di Tangerang Selatan.

“Secara pribadi saya sangat kagum, pengelolaannya sangat profesional, sangat modern, program-programnya simpel dan aplikatit, juga tentunya ini memang berorientasi kepada masyarakat langsung,” ungkapnya dengan antusias.

Dalam suasana yang penuh khidmat, Bambang juga mengungkapkan harapannya agar kegiatan Tangsel Mengaji ke lebih banyak tempat di luar masjid-masjid yang biasa digunakan pemerintah.

Hal ini, katanya, bertujuan untuk mendengar langsung suara dan aspirasi dari masyarakat, sehingga pemerintah dapat lebih responsif dalam menjalankan pembangunan yang tidak hanya berfokus pada fisik, tetapi juga spiritual dan moral.

“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan di Tangsel bukan hanya tentang infrastruktur, tetapi juga tentang membangun karakter dan spiritualitas masyarakat. Dari silaturahmi ini kami ingin mendengar, kami ingin mendapatkan masukan-masukan dari seluruh masyarakat Kota Tangerang Selatan apa yang masih dan harus dilakukan oleh kami sebagai Pemerintah Kota Tangerang Selatan,” jelasnya.

Bambang Noertjahjo juga mengajak seluruh jamaah untuk terus menjaga harmoni dan kerukunan di Tangerang Selatan. Dia berharap MRBJ bisa menjadi pusat kegiatan yang mempromosikan nilai-nilai toleransi, kedamaian, dan kebersamaan di tengah masyarakat.

“Mari kita jadikan MRBJ sebagai pusat inspirasi dan acuan dalam mempromosikan kehidupan yang damai, rukun, dan penuh dengan nilai-nilai positif,” tutupnya.

Kegiatan Tangsel Mengaji ini pun sukses menciptakan suasana penuh kebersamaan dan kedamaian. Para peserta pulang dengan semangat baru untuk mempererat silaturahmi, meningkatkan ibadah, dan berperan aktif dalam membangun kota yang lebih baik. Tangsel Mengaji di MRBJ ini diharapkan menjadi tradisi yang terus berlanjut, mengukir jejak spiritual yang semakin kuat di Tangerang Selatan. (fid)

Tags: Bambang NoertjahjoKota Tangerang SelatanKota TangselSouth TangerangTangerangTangerang RayaTangerang SelatanTangsel
Share3Tweet2SendShare
Previous Post

Sekda Bambang Noertjahjo: Fun Trail Run Susur Bambu Parigi Baru Gaungkan Semangat Kebersamaan Masyarakat Tangsel

Next Post

Kasetpres Sampaikan Persiapan Kunjungan Paus Fransiskus di Jakarta

Related Posts

Pride Homeschooling Ciputat Menjadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman bagi Anak
Tangerang Selatan

Pride Homeschooling Ciputat Menjadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman bagi Anak

kabarbanten.com
14 Januari 2026
Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel
Tangerang Selatan

Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel

kabarbanten.com
11 Januari 2026
Nursinah Terharu Rumahnya Dibedah Pemkot Tangsel
Tangerang Selatan

Dinas Perkimta Tangsel Targetkan Perbaiki 329 Rumah Tak Layak Huni di Tahun 2026

kabarbanten.com
8 Januari 2026
MP UIN Jakarta Rayakan HUT ke-52
Tangerang Selatan

MP UIN Jakarta Rayakan HUT ke-52

kabarbanten.com
8 Januari 2026
Atasi Penangguhan TPAS Cilowong, Benyamin Davnie: Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi
Tangerang Selatan

Atasi Penangguhan TPAS Cilowong, Benyamin Davnie: Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi

kabarbanten.com
7 Januari 2026
Pemkot Tangsel Berikan Diskon Pajak PBB-P2 hingga Juni 2026, Benyamin Davnie: Apresiasi Warga Taat Pajak
Tangerang Selatan

Pemkot Tangsel Berikan Diskon Pajak PBB-P2 hingga Juni 2026, Benyamin Davnie: Apresiasi Warga Taat Pajak

kabarbanten.com
6 Januari 2026

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

4 Desember 2024
Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

6 April 2022
Turab Kali Item Jebol, Perumahan Griya Artha Sepatan Kebanjiran

Turab Kali Item Jebol, Perumahan Griya Artha Sepatan Kebanjiran

27 Oktober 2022
Alfamidi Gelar Pelatihan Eco Enzyme, Warga Antusias Kelola Sampah Organik

Alfamidi Gelar Pelatihan Eco Enzyme, Warga Antusias Kelola Sampah Organik

30 Januari 2026
Borong Enam Gelar Nasional, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics AS

Borong Enam Gelar Nasional, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics AS

29 Januari 2026
UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

22 Januari 2026
SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

17 Januari 2026
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved