Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Tangerang

Walikota Tangerang Klaim Si Benteng Beroperasi Awal 2021

kabarbanten.com
31 Desember 2020
Walikota Tangerang Klaim Si Benteng Beroperasi Awal 2021

Kabarbanten.com– Puluhan angkutan kota yang terparkir di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang nampaknya akan beroperasi di minggu pertama Januari 2021.

Hal ini disampaikan langsung oleh Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah, Kamis, 31 Desember 2020.

Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah mengatakan, Si Benteng akan mulai beroperasi minggu depan. Sebab, saat ini masih proses penyelesaian plat.

ADVERTISEMENT

“Saat ini sedang menungu penggantian plat, besok tanggal 4 disampaikan ke Samsat. Dan, apabila dari Samsat sudah keluar maka bisa langsung dioperasikan,” kata orang nomor satu di Kota Tangerang.

Diketahui, Pemerintah Kota Tangerang dibawah Kepemimpinan Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah ingin menciptakan transportasi umum yang aman, nyaman, dan tepat waktu kepada masyarakat. Untuk itu, pada 9 Agustus 2019 lalu, Pemerintah Kota Tangerang menjajal produk angkutan kota modern yang ditawarkan oleh salah satu perusahaan otomotif ternama di Indonesia.

Usai menjajal kendaraan roda empat tersebut, 1 November 2019, Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Perhubungan Kota Tangerang melakukan tender dengan nama Pengadaan Angkutan Penumpang Umum dengan nilai pagu anggaran sebesar Rp.15.200.000.000 yang diikuti oleh 17 peserta, dan hanya 2 peserta yang melakukan penawaran. Dalam proses tender tersebut dimenangkan oleh perusahaan yang berasal dari Sukabumi, Jawa Barat dengan nilai Rp.15.180.000.000. Dari anggaran sebesar Rp.15.180.00.000 tersebut, Dinas Perhubungan Kota Tangerang memperoleh 80 angkutan penumpang umum yang dijuluki Si Benteng dan 10 bus Tayo.

Hal ini disampaikan langsung oleh Tokoh Pemuda Kota Tangerang, Ibrohim Sudjono bahwa, tidak beroperasinya Si Benteng membuktikan bahwa perencanaan yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang dibawah Kepemimpinan Arief-Sachrudin lemah yang mengakibatkan tata kelola transportasi tidak berjalan dengan baik.

“Sudah setahun sejak November 2019 hingga hari ini kendaraan umum yang dibanggakan Arief-Sachrudin tidak beroperasi dan menjadikan angkutan itu terbengkalai,” katanya seraya menambahkan, nomor polisi (nopol) Si Benteng pun masih berplat merah. Artinya, jika Si Benteng beroperasi secara otomatis tidak diperbolehkan untuk dikenakan tarif.(ydh)

Tags: TangerangTangerang Raya
Share4Tweet2SendShare
Previous Post

Cegah Penyebaran Covid-19, Kelurahan dan Kartar Pakbar Semprot Disinfektan

Next Post

Sambut 2021, Presiden: Indonesia Mampu Bangkit

Related Posts

Bupati Resmikan Gedung SDN Pancar Budaya Desa Tegal Angus Teluknaga
Kabupaten Tangerang

Bupati Resmikan Gedung SDN Pancar Budaya Desa Tegal Angus Teluknaga

Kabar Banten
21 November 2025
Siaga Cuaca Ekstrem, Pemkab Tangerang Gelar Rapat Darurat
Kabupaten Tangerang

Siaga Cuaca Ekstrem, Pemkab Tangerang Gelar Rapat Darurat

Kabar Banten
19 November 2025
Bupati Tangerang Buka STQ Ke-13 Kecamatan Kronjo
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang Buka STQ Ke-13 Kecamatan Kronjo

Kabar Banten
19 November 2025
Diseminasi Statistik Sektoral 2025, Bupati Dorong Percepatan Transformasi Digital Pemerintahan
Kabupaten Tangerang

Diseminasi Statistik Sektoral 2025, Bupati Dorong Percepatan Transformasi Digital Pemerintahan

Kabar Banten
19 November 2025
Hari Kesehatan Nasional, Wabup Intan: Generasi Hebat Lahir dari Ibu yang Sehat dan Bahagia
Kabupaten Tangerang

Hari Kesehatan Nasional, Wabup Intan: Generasi Hebat Lahir dari Ibu yang Sehat dan Bahagia

Kabar Banten
19 November 2025
Sekda Tegaskan Investasi Kesehatan Penting untuk Membentuk Generasi Sehat dan Berdaya Saing
Kabupaten Tangerang

Sekda Tegaskan Investasi Kesehatan Penting untuk Membentuk Generasi Sehat dan Berdaya Saing

Kabar Banten
19 November 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Disperindagkop UKM Gelar Bazar UMKM di Plaza Puspem Kota Tangerang

Disperindagkop UKM Gelar Bazar UMKM di Plaza Puspem Kota Tangerang

6 Februari 2023
Benyamin Davnie Apresiasi Polda Metro Jaya Atas Penanganan Ricuh Lahan Parkir RSU Pamulang

Benyamin Davnie Apresiasi Polda Metro Jaya Atas Penanganan Ricuh Lahan Parkir RSU Pamulang

25 Mei 2025
8 Kecamatan Disapu Puting Beliung, 50 Rumah Rusak

8 Kecamatan Disapu Puting Beliung, 50 Rumah Rusak

1 Maret 2021
Kunjungi Madrasah Pembangunan UIN Jakarta, Menag Nasaruddin Umar Tegaskan Implementasi Kebijakan Pendidikan Presiden

Kunjungi Madrasah Pembangunan UIN Jakarta, Menag Nasaruddin Umar Tegaskan Implementasi Kebijakan Pendidikan Presiden

27 November 2025
Dukung Peran Aktif Presiden Prabowo di PBB, Menag Siap Tampung 1000 Mahasiswa Palestina Lewat UIN

Dukung Peran Aktif Presiden Prabowo di PBB, Menag Siap Tampung 1000 Mahasiswa Palestina Lewat UIN

27 November 2025
Pemkot Tangsel Musnahkan 13.970 Botol Miras Ilegal, Benyamin Davnie Tegaskan Penegakan Perda Tanpa Kompromi

Pemkot Tangsel Musnahkan 13.970 Botol Miras Ilegal, Benyamin Davnie Tegaskan Penegakan Perda Tanpa Kompromi

27 November 2025
HUT ke-17 Tangsel, Benyamin Davnie: Momen Refleksi untuk Kota Masa Depan yang Berdigdaya

HUT ke-17 Tangsel, Benyamin Davnie: Momen Refleksi untuk Kota Masa Depan yang Berdigdaya

26 November 2025
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved