Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Tangerang Selatan

Pilar Kembali Tinjau Progres Pembangunan Turap Kali Ciater Hilir Segmen Serpong Park-Laverde

kabarbanten.com
11 September 2024
Pilar Kembali Tinjau Progres Pembangunan Turap Kali Ciater Hilir Segmen Serpong Park-Laverde

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan melakukan peninjauan kembali terhadap progres pembangunan turap Kali Ciater Hilir Segmen Serpong Park – Laverde.

Peninjauan ini dilakukan dalam rangka memastikan pekerjaan turap berjalan dengan lancar sebagai upaya penanganan banjir yang kerap terjadi di lokasi tersebut.

“Turap di Serpong Park ini melanjutkan ya program tahun lalu, insyaallah tahun ini selesai ya untuk Serpong Park – Laverde,” ungkap Pilar pada Selasa (10/09/2024).

ADVERTISEMENT

Disampaikan Pilar, berbagai infrastruktur dibangun sebagai komitmen Pemkot Tangsel dalam menangani persoalan banjir. Ia meyakini dengan pembangunan prasarana penanganan banjir ini akan berdampak terhadap pengurangan titik banjir di Tangerang Selatan.

“Untuk yang di Serpong Park panjang turap yang dilakukan pembangunan kurang lebih 1 kilo ya, untuk tingginya tentu variasi yang pasti semuanya sudah diperhitungkan agar air tidak melimpas masuk ke wilayah permukiman ya,” terangnya.

Lebih lanjut, ia menerangkan penggunaan teknis beton bertulang dalam pembuatan turap. Menurutnya, hal ini masih efektif dan tentunya masyarakat bisa merasakan dampaknya.

“Ini saya tanya di Serpong Park, gimana penanganan banjir, mereka menjawab jauh-jauh sekali, ibaratnya hampir tidak ada air masuk lagi ke wilayah permukiman. Ini yang akan terus dilanjutkan, titik-titik selanjutnya sebagai prioritas penanganan banjir,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Rukun Warga (RW) 016 Serpong Park, H. Muhammad Soleh memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pemkot Tangsel sebagai komitmen dalam penanganan banjir.

Bahkan, ia memuji pembangunan turap yang memberikan ketenangan bagi masyarakat, terutama saat memasuki musim hujan.

“Sungguh nyaman walaupun memasuki penghujan, tenang saja. Selama ini, sebelum turap dibangun, semua tidak ada yang bisa tidur karena takut kena banjir ya,” ujarnya.

Tentunya pembangunan turap ini sangat bermanfaat bagi ribuan masyarakat yang tinggal di lingkungan ini.

“Warga saya 421 kartu keluarga dengan 1.224 jiwa,” jelasnya. (fid)

Tags: Kota Tangerang SelatanKota TangselPilarPilar SagaPilar Saga IchsanSouth TangerangTangerangTangerang RayaTangerang SelatanTangsel
Share3Tweet2SendShare
Previous Post

Benyamin Jadikan Pencak Silat Muatan Lokal untuk Tingkat SMP di Tangsel

Next Post

Pilar Pastikan Pembangunan Jalan Akses Menuju TPU Sarimulya Berjalan Lancar

Related Posts

Pilar Saga Ichsan: Santri Adalah Aset Penting untuk Bangsa
Tangerang Selatan

Pilar Saga Ichsan: Santri Adalah Aset Penting untuk Bangsa

kabarbanten.com
22 Oktober 2025
HSN 2025, Rektor UIN Jakarta Prof Asep Saepudin Jahar Dorong Santri Tingkatkan Ilmu dan Akhlak
Tangerang Selatan

HSN 2025, Rektor UIN Jakarta Prof Asep Saepudin Jahar Dorong Santri Tingkatkan Ilmu dan Akhlak

kabarbanten.com
22 Oktober 2025
Pilar Saga Ichsan: Pemkot Tangsel Terus Dorong Pertumbuhan Investasi
Tangerang Selatan

Pilar Saga Ichsan: Pemkot Tangsel Terus Dorong Pertumbuhan Investasi

kabarbanten.com
21 Oktober 2025
HUT ke-61 Golkar, Airin Rachmi Diany Tekankan Kader Tangsel Harus Dekat dengan Masyarakat
Tangerang Selatan

HUT ke-61 Golkar, Airin Rachmi Diany Tekankan Kader Tangsel Harus Dekat dengan Masyarakat

kabarbanten.com
21 Oktober 2025
Benyamin Davnie: Gerai Koperasi Merah Putih Pondok Aren Jadi Percontohan Ekonomi Sirkular Tangsel
Tangerang Selatan

Benyamin Davnie: Gerai Koperasi Merah Putih Pondok Aren Jadi Percontohan Ekonomi Sirkular Tangsel

kabarbanten.com
20 Oktober 2025
Ikut Terjun Langsung, Pilar  Pastikan ‘Ngider Sehat’ Efektif Layani Warga
Tangerang Selatan

Ikut Terjun Langsung, Pilar Pastikan ‘Ngider Sehat’ Efektif Layani Warga

kabarbanten.com
19 Oktober 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Bupati Tangerang Berkomitmen Tegakkan Perda Kawasan Tanpa Rokok

Bupati Tangerang Berkomitmen Tegakkan Perda Kawasan Tanpa Rokok

29 September 2025
Arnovi Maju di Muskot KADIN Tangsel 2025

Arnovi Maju di Muskot KADIN Tangsel 2025

9 Oktober 2025
Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

6 April 2022
Pilar Saga Ichsan: Santri Adalah Aset Penting untuk Bangsa

Pilar Saga Ichsan: Santri Adalah Aset Penting untuk Bangsa

22 Oktober 2025
KMA 1543 Tahun 2025 Terbit, BLU UIN Jakarta Resmi Kelola Satuan Pendidikan di Bawah Yayasan Triguna Utama, Syarif Hidayatullah, dan Ketilang Insan Mandiri

KMA 1543 Tahun 2025 Terbit, BLU UIN Jakarta Resmi Kelola Satuan Pendidikan di Bawah Yayasan Triguna Utama, Syarif Hidayatullah, dan Ketilang Insan Mandiri

22 Oktober 2025
Wabup Intan: Pameran Nusacraft Lifestyle Jadi Wadah Kolaborasi dan Inovasi UMKM

Wabup Intan: Pameran Nusacraft Lifestyle Jadi Wadah Kolaborasi dan Inovasi UMKM

22 Oktober 2025
Sekda Kabupaten Tangerang Tekankan 4 Percepatan Program Kesehatan Prioritas

Sekda Kabupaten Tangerang Tekankan 4 Percepatan Program Kesehatan Prioritas

22 Oktober 2025
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved