Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Tangerang Selatan

Gereja Santo Barnabas Paroki Pamulang Tangsel Gelar Rabu Berkat

kabarbanten.com
16 Mei 2024
Gereja Santo Barnabas Paroki Pamulang Tangsel Gelar Rabu Berkat

Penyelenggara Katolik Kemenag Tangsel, Marcus Supriyanto, bersama Ketua Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI) Tangsel, San Ridwan Maulana, dan sekretaris Nyayu Rogayah, pada Rabu (15/05/2024) menghadiri kegiatan Rabu Berkat yang diadakan oleh Gereja Santo Barnabas Paroki Pamulang, Tangsel.

Rabu Berkat yang diadakan di Megantara Edupark Jl. Setia Budi Pamulang Timur ini merupakan kegiatan rutin Rabu, yaitu sebuah program berbagi kepada masyrakat sekitar, menyediakan ratusan porsi makan yang disediakan secara gratis.

Pastor Kepala Paroki Romo Petrus Cipto Nugroho SCJ, menjelaskan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan sejak awal 2024, dan akan dilakukan secara berkelanjutan sebagai bukti karya umat Katolik di kecamatan Pamulang.

ADVERTISEMENT

“Kami di sini setiap hari Rabu mengadakan bakti sosial untuk memberikan makan gratis kepada semua masyarakat, tidak terbatas golongan dan RAS. Bahkan kami juga menyiapkan buka puasa Ramadhan kemarin. Jadi tempat ini terbuka bagi siapa saja untuk mempererat persaudaraan,” ujarnya.

Dijelaskannya, makanan yang dibagikan disuplay dari semua agama, misalnya telur matang disiapkan oleh bapak haji Banar dari Villa Dago, kemudian dimasak oleh relawan Gereja Santo Barnabas Paroki Pamulang.

“Tak hanya Rabu berkat, pelayanan lain juga dilakukan oleh Paroki Pamulang. Kami juga bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Tangsel dalam program paket A, B dan C untuk anak-anak putus sekolah dan tidak memiliki biaya. Selain itu juga kami mengadakan pelatihan-pelatihan lain di tempat ini. Tempat ini sebenarnya tempat pelayanan karya untuk masyarakat,” ungkap Romo Petrus.

Hal senada disampaikan Penyelenggara Katolik, Marcus Supriyanto, yang berharap kegiatan seperti ini mampu membangun persaudaraan antar anak bangsa. Kegiatan ini sengaja mengambil hari Rabu, karena di hari Jumat biasanya teman-teman muslim menggelar Jumat berkah. Sehingga biar lebih merata, Rabu menjadi hari yang dipilih untuk berbagi.

“Informasi yang saya dapat, kegiatan bakti sosial ini juga diramaikan oleh teman-teman muslim sebagai pengisi acara, dengan mengundang tim kosidah majelis taklim sekitar untuk mengisi acara-acara yang digelar oleh Paroki Barnabas. Tentunya ini bentuk persaudaraan yang sangat real,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua IPARI Tangsel, San Ridwan Maulana, mengatakan di tengah isu intoleransi yang tengah beredar saat ini, hal ini menurutnya bukti yang sangat baik tentang bagaimana merawat persaudaraan.

“Di Megantara Edupark setiap hari Rabu, Santo Barnabas Paroki Pamulang menyelenggarakan makan gratis bagi semua orang, siapapun bisa makan siang gratis di sini. Saya kira apa yang dipersembahkan ini sesuatu karya mulia yang luar biasa, tanpa melihat latar belakang suku, agama apapun, bisa makan siang di sini dengan gratis,” tuturnya.

Kegiatan-kegiatan seperti ini, lanjutnya, sangat penting dan sangat manusiawi dilakukan oleh siapa pun. Melalui kegiatan-kegiatan seperti ini lah kerukunan akan berjalan harmonis dan otomatis akan terbangun dengan sendirinya.

“Kegiatan ini adalah wujud real kerukunan umat beragama di Pamulang, Kota Tangerang Selatan. Jangan sampai kerukunan yang telah berjalan harmonis ini terganggu oleh oknum yang tidak bertanggungjawab,” pungkasnya. (afm/fid)

Tags: Kota Tangerang SelatanKota TangselSouth TangerangTangerangTangerang RayaTangerang SelatanTangsel
Share4Tweet3SendShare
Previous Post

Ibu Iriana dan Anggota OASE KIM Hadiri Peringatan HUT Ke-44 Dekranas

Next Post

Sampaikan Visi Misi, Benyamin-Pilar Bertekad Wujudkan Tangsel Unggul, Inklusif, Inovatif, Kolaboratif Menuju Kota Lestari

Related Posts

Benyamin Davnie Dorong UMKM di Tangsel Terus Berkembang Lewat Bantuan Modal dan Sertifikasi Halal Gratis
Tangerang Selatan

Benyamin Davnie Dorong UMKM di Tangsel Terus Berkembang Lewat Bantuan Modal dan Sertifikasi Halal Gratis

kabarbanten.com
28 Oktober 2025
Hari Sumpah Pemuda ke-97, Pilar Saga Ichsan Ajak Generasi Muda Tangsel Jaga Nilai Perjuangan dan Nasionalisme
Tangerang Selatan

Hari Sumpah Pemuda ke-97, Pilar Saga Ichsan Ajak Generasi Muda Tangsel Jaga Nilai Perjuangan dan Nasionalisme

kabarbanten.com
28 Oktober 2025
Benyamin Davnie Ingatkan Camat dan Lurah di Tangsel Soal Tertib Urus Pertanahan Warga
Tangerang Selatan

Benyamin Davnie Ingatkan Camat dan Lurah di Tangsel Soal Tertib Urus Pertanahan Warga

kabarbanten.com
27 Oktober 2025
Ketua RW di Tangsel Bakal Kelola Bank Sampah, Sekda Bambang Noertjhajo Harapkan Keaktifan Masyarakat
Tangerang Selatan

Ketua RW di Tangsel Bakal Kelola Bank Sampah, Sekda Bambang Noertjhajo Harapkan Keaktifan Masyarakat

kabarbanten.com
25 Oktober 2025
Wakil Wali Kota Tangsel Ajak Warga Hidupkan Kembali Semangat Gotong Royong Lewat Jumat Bersih
Tangerang Selatan

Wakil Wali Kota Tangsel Ajak Warga Hidupkan Kembali Semangat Gotong Royong Lewat Jumat Bersih

kabarbanten.com
25 Oktober 2025
Kemenpan RB Apresiasi Komitmen Pemkot Tangsel dalam Evaluasi SAKIP 2025
Tangerang Selatan

Kemenpan RB Apresiasi Komitmen Pemkot Tangsel dalam Evaluasi SAKIP 2025

kabarbanten.com
24 Oktober 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Bupati Tangerang Berkomitmen Tegakkan Perda Kawasan Tanpa Rokok

Bupati Tangerang Berkomitmen Tegakkan Perda Kawasan Tanpa Rokok

29 September 2025
Arnovi Maju di Muskot KADIN Tangsel 2025

Arnovi Maju di Muskot KADIN Tangsel 2025

9 Oktober 2025
Tunas Farm Garap Pertanian Modern di Gading Serpong

Tunas Farm Garap Pertanian Modern di Gading Serpong

18 Desember 2020
Benyamin Davnie Dorong UMKM di Tangsel Terus Berkembang Lewat Bantuan Modal dan Sertifikasi Halal Gratis

Benyamin Davnie Dorong UMKM di Tangsel Terus Berkembang Lewat Bantuan Modal dan Sertifikasi Halal Gratis

28 Oktober 2025
Hari Sumpah Pemuda ke-97, Pilar Saga Ichsan Ajak Generasi Muda Tangsel Jaga Nilai Perjuangan dan Nasionalisme

Hari Sumpah Pemuda ke-97, Pilar Saga Ichsan Ajak Generasi Muda Tangsel Jaga Nilai Perjuangan dan Nasionalisme

28 Oktober 2025
Wahyu Heryadi Kembali Pimpin JMSI Banten

Wahyu Heryadi Kembali Pimpin JMSI Banten

28 Oktober 2025
Paramount Color Walk 2025 Digelar 13 Desember, Total hadiah Capai Rp200 Juta

Paramount Color Walk 2025 Digelar 13 Desember, Total hadiah Capai Rp200 Juta

28 Oktober 2025
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved