Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Tangerang

Cegah Penyebaran Covid-19, PDAM Tirta Benteng Terapkan WFH dan Protokol Kesehatan

kabarbanten.com
3 November 2020
Cegah Penyebaran Covid-19, PDAM Tirta Benteng Terapkan WFH dan Protokol Kesehatan

TANGERANG – Dua aturan baru diterapkan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Benteng (TB) Kota Tangerang untuk memutus cluster penyebaran virus covid 19. Kedua aturan tersebut diklaim telah sesuai dengan protokol kesehatan yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Direktur Utama PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang, H. Sumarya mengatakan, kedua aturan tersebut diantaranya menerapkan work from home (WFH) untuk menghindari kerumunan para pegawai serta menerapkan protokol kesehatan bagi para tamu dan pengunjung PDAM Tirta Benteng yang hendak bertamu atau sekedar untuk membayar rekening air.

Untuk shift pertama dimulai dari pukul 08.00-12.00 wib, kemudian untuk shift dua dari 12.00-16.00 Wib. Kebijakan tersebut, untuk mengurangi kerumunan pegawai di dalam kantor, sementara untuk pegawai setingkat manager tetap kerja seperti biasa.

ADVERTISEMENT

“Siapapun yang masuk lingkungan PDAM Tirta Benteng harus memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, diperiksa dengan alat pengukur suhu dan menjaga jarak diruang tunggu pembayaran rekening air,” ucap Sumarya.

Sumarya menjelaskan, untuk menyosialisasi kebijakan tersebut kepada para pegawai dan pengunjung PDAM TB pihaknya juga memasang beberapa spanduk di sekitar kantor terkait ajakan dan pemberitahuan tentang lingkungan wajib untuk menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak (3M).

“Bahkan pada awal-awal pandemi Covid-19, kami juga menerapkan program lapor meter dengan hanya mengirimkan nomor whatsapp yang sebelumnya telah disosialisasikan, hal ini bertujuan untuk mengurangi tatap muka antara pegawai dengan pelanggan,” ucapnya.

Sumarya menjelaskan dilonggarkan para pegawai pencatat meter kembali melakukan pembacaan meter langsung ke rumah pelanggan dan bekerja seperti biasa.

“Alhamdulillah hingga saat ini para pegawai kami tidak ada yang terkena dari virus Covid-19 ini, sehingga pelayanan kepada para pelanggan tetap berjalan dengan lancar. Kami selalu menekankan kepada para petugas lapangan agar selalu menerapkan protokol kesehatan setiap menjalankan tugasnya dan kembali ke kantor,” tuturnya.

Diketahui, dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 ini juga pihak direksi mewajibkan kepada seluruh pegawai PDAM Tirta Benteng untuk melaksanakan kerja bakti di seluruh ruangan masing-masing setiap Hari Jumat.

Selain itu, kegiatan olahraga yang rutin dilakukan setiap Jumat juga ditiadakan, mewajibkan pegawai untuk menjalankan protokol kesehatan dengan menjalankan program 3M dan harus membuka jendela ruangan setiap pukul 08.00 wib dan pukul 12.00 wib selama 30 menit dan merapihkan berkas-berkas yang menumpuk disetiap ruangan.

“Mudah-mudahan pandemi Covid-19 ini segera berakhir di tanah air Indonesia khususnya di Kota Tangerang, angka positif Covid-19 bisa segera sembuh dan situasi kembali normal,” pungkasnya. (adv)

Tags: TangerangTangerang Raya
Share3Tweet2SendShare
Previous Post

Pemerintah Dorong Pemanfaatan Dana Desa Dukung Perhutanan Sosial

Next Post

Bangun dan Rawat Kerukunan Umat Beragama di Tengah Kemajemukan Bangsa

Related Posts

Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan

Kabar Banten
1 Januari 2026
Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Lepas Fun Bike Kolaborasi Gemilang dan Gowes Desa Wisata
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang dan Gubernur Banten Lepas Fun Bike Kolaborasi Gemilang dan Gowes Desa Wisata

Kabar Banten
1 Januari 2026
Enam Koperasi Desa Merah Putih Resmi Beroperasi di Jayanti, Bupati Tangerang: Koperasi Penggerak Ekonomi Rakyat
Kabupaten Tangerang

Enam Koperasi Desa Merah Putih Resmi Beroperasi di Jayanti, Bupati Tangerang: Koperasi Penggerak Ekonomi Rakyat

Kabar Banten
1 Januari 2026
Forkopimda Kabupaten Tangerang Gelar Istigosah Sambut Tahun Baru dan Doa Bersama untuk Korban Bencana
Kabupaten Tangerang

Forkopimda Kabupaten Tangerang Gelar Istigosah Sambut Tahun Baru dan Doa Bersama untuk Korban Bencana

Kabar Banten
1 Januari 2026
Bupati Tangerang Luncurkan Mobil Training Servis Motor dan Serahkan Bantuan Alat Service AC
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang Luncurkan Mobil Training Servis Motor dan Serahkan Bantuan Alat Service AC

Kabar Banten
1 Januari 2026
Bupati Tangerang Tinjau Jembatan Pertanian di Desa Badak Anom Sindang Jaya
Kabupaten Tangerang

Bupati Tangerang Tinjau Jembatan Pertanian di Desa Badak Anom Sindang Jaya

Kabar Banten
1 Januari 2026

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

4 Desember 2024
Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

6 April 2022
Dimotori PT Jaho Mulya Sunjaya, Grup Operasi Bersama Pelayanan Penumpang dan Bagasi ADORA Gelar Diklat Peningkatan Kompetensi Personil

Dimotori PT Jaho Mulya Sunjaya, Grup Operasi Bersama Pelayanan Penumpang dan Bagasi ADORA Gelar Diklat Peningkatan Kompetensi Personil

15 Januari 2025
UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

22 Januari 2026
SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

17 Januari 2026
Pride Homeschooling Ciputat Menjadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman bagi Anak

Pride Homeschooling Ciputat Menjadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman bagi Anak

14 Januari 2026
Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia

Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia

14 Januari 2026
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved