Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Nasional

Jadi Contoh Nyata dalam Optimalisasi Unit Bisnis, Kemenag Apresiasi UIN Jakarta

kabarbanten.com
9 Desember 2025
Jadi Contoh Nyata dalam Optimalisasi Unit Bisnis, Kemenag Apresiasi UIN Jakarta

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Focus Group Discussion (FGD) bertema “Transformasi dan Inovasi Bisnis: Sistem, Strategi, dan Sinergi Menuju Pusat Pengembangan Bisnis yang Unggul dan Mandiri” di Adia Suites, Tangerang Selatan, Senin (8/12/2025).

Kegiatan ini mempertemukan para pengelola pusat bisnis Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se-Indonesia untuk merumuskan strategi kemandirian finansial an percepatan menuju status Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH).

Mewakili Menteri Agama, Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (DIKTIS) Prof. Dr. Phil. Sahiron Syamsudin, M.A menyoroti pentingnya optimalisasi status Badan Layanan Umum (BLU) di Lingkungan PTKIN. Guru Besar UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ini menekankan bahwa fleksibilitas keuangan BLU harus dimanfaatkan untuk pengembangan akademik dan operasional, termasuk menjalankan usaha barang dan jasa penunjang.

ADVERTISEMENT

“UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menjadi contoh nyata dalam optimalisasi unit bisnis,” ujar Prof. Sahiron. Ia menyebut PNBP UIN Jakarta kini mencapai sekitar Rp530–560 miliar, di mana 15–30 persen di antaranya berasal dari unit bisnis. Angka ini jauh melampaui rata-rata kontribusi bisnis PTKIN BLU lain yang baru menyumbang 4–6 persen terhadap PNBP.

Lebih lanjut, Kemenag menegaskan komitmen untuk mendorong transformasi PTKIN menuju PTNBH. “UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menjadi kandidat terkuat untuk diusulkan sebagai PTNBH berikutnya,” tegasnya, disusul oleh UIN Surabaya dan PTKIN lain yang siap tata kelolanya.

Ditempat yang sama, Wakil Rektor II UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. Imam Subchi, M.A., dalam paparannya menegaskan arah universitas menuju kemandirian finansial yang berdaya saing. Dengan populasi 36 ribu mahasiswa, dosen dan tendik sekitar 2000 orang dan aset-aset strategis seperti RS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Pondok Gede, RS Syarif Hidayatullah Ciputat dan beberapa Klinik serta perhotelan, maka UIN Jakarta memiliki potensi ekonomi kampus yang cukup besar.

Selain itu, kebijakan strategis yang mengarahkan semua pengadaan internal melalui Pusat Pengembangan Bisnis (P2B) telah memberikan lonjakan pendapatan unit tersebut secara signifikan.

“Dengan perputaran keuangan yang potensial, UIN Jakarta siap menjadi universitas yang mandiri, maju, dan berdaya saing tinggi melalui penguatan P2B, restrukturisasi aset, dan percepatan pembentukan PTNBH,” tutup Prof. Imam Subchi.

Kepala Pusat Pengembangan Bisnis UIN Jakarta, Prof. Dr. Asep Syarifuddin Hidayat, S.H., M.H., selaku panitia, menyampaikan bahwa FGD ini diikuti oleh 27 dari 39 UIN se-Indonesia, melampaui target yang ditetapkan.

Prof. Asep Syarifuddin menekankan bahwa terbitnya PMA No. 31 Tahun 2021 tentang Pusat Pengembangan Bisnis menandai era baru, di mana P2B diharapkan bertransformasi dari unit struktural menjadi motor penggerak kemandirian universitas dan berkembang menjadi holding company yang profesional. Pihaknya mendorong prinsip kolaborasi, bukan kompetisi, untuk memajukan unit-unit bisnis PTKIN secara nasional.

“Transformasi menuju PTKIN-BH menuntut kesiapan sistem, SDM, regulasi, serta model bisnis yang kuat. FGD ini bertujuan untuk merumuskan arah tata kelola bisnis yang visioner dan membangun sinergi antar-PTKIN,” ujarnya.

Terpisah, Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar, M.A., Ph.D., mengungkapkan penguatan Pusat Pengembangan Bisnis sebagai bagian penting dari agenda strategis universitas menuju kemandirian finansial dan kesiapan PTNBH. Ia menyampaikan bahwa P2B kini diposisikan sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) dengan kewenangan yang lebih luas dalam pengelolaan bisnis universitas.

“Penetapan P2B sebagai UPT adalah langkah struktural yang memberikan ruang gerak lebih besar bagi universitas untuk mengelola usaha dan aset secara profesional,” ujarnya.

Rektor menambahkan, P2B juga diberikan kewenangan merekrut sumber daya manusia profesional dari luar ASN. Menurutnya, langkah ini diperlukan agar unit bisnis universitas memiliki fleksibilitas kompetensi dan kapasitas manajerial dalam operasionalnya.

Selain itu, Rektor Asep Jahar menegaskan komitmen universitas mendorong inovasi dalam pengelolaan bisnis, terutama dalam pemenuhan kebutuhan logistik kampus.

“Kami ingin memastikan P2B bekerja dengan prinsip transparansi dan akuntabilitas, namun tetap diberi ruang berinovasi agar mampu menghasilkan nilai tambah bagi universitas,” imbuhnya.

Menurut Rektor, tiga kebijakan tersebut menjadi fondasi penting dalam memperkuat tata kelola bisnis UIN Jakarta dan mempercepat langkah universitas menuju kemandirian yang berkelanjutan. “Semoga dengan langkah-langkah ini, UIN Jakarta dapat melanjutkan transformasi menuju kampus modern berbasis tata kelola yang sehat, inovatif, dan siap bersaing,” pungkas Rektor.

Tags: Asep Saepudin JaharIndonesiaKampusKemenagKemenag RIKementerian AgamaNasionalNusantaraUIN JakartaUIN Syarif HidayatullahUIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Share3Tweet2SendShare
Previous Post

Pemkot dan KPU Tangsel Dorong Literasi Politik Anak Muda Lewat Sekolah Jawara Demokrasi

Next Post

Pilar Saga Ichsan Tinjau Pembangunan GSG Pamulang, Ditargetkan Selesai Akhir Tahun

Related Posts

Alfamidi Gelar Pelatihan Eco Enzyme, Warga Antusias Kelola Sampah Organik
Nasional

Alfamidi Gelar Pelatihan Eco Enzyme, Warga Antusias Kelola Sampah Organik

kabarbanten.com
30 Januari 2026
Borong Enam Gelar Nasional, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics AS
Nasional

Borong Enam Gelar Nasional, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics AS

kabarbanten.com
29 Januari 2026
UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset
Nasional

UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

kabarbanten.com
22 Januari 2026
SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan
Nasional

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

kabarbanten.com
17 Januari 2026
Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia
Nasional

Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia

kabarbanten.com
14 Januari 2026
Rektor Prof Asep Saepudin Jahar: Alhamdulillah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Berhasil Meraih Skor SINTA Tertinggi PTKIN
Nasional

Rektor Prof Asep Saepudin Jahar: Alhamdulillah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Berhasil Meraih Skor SINTA Tertinggi PTKIN

kabarbanten.com
1 Januari 2026

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

4 Desember 2024
Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

6 April 2022
Turab Kali Item Jebol, Perumahan Griya Artha Sepatan Kebanjiran

Turab Kali Item Jebol, Perumahan Griya Artha Sepatan Kebanjiran

27 Oktober 2022
Alfamidi Gelar Pelatihan Eco Enzyme, Warga Antusias Kelola Sampah Organik

Alfamidi Gelar Pelatihan Eco Enzyme, Warga Antusias Kelola Sampah Organik

30 Januari 2026
Borong Enam Gelar Nasional, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics AS

Borong Enam Gelar Nasional, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics AS

29 Januari 2026
UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

UIN Jakarta–BRIN Bahas Penguatan Kolaborasi Riset

22 Januari 2026
SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

17 Januari 2026
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved