Kabarbanten.com
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita
No Result
View All Result
Kabarbanten.com
No Result
View All Result
Home Nasional

Presiden Tinjau Vaksinasi Bagi Pelajar di Kabupate Pesawaran

kabarbanten.com
2 September 2021
Presiden Tinjau Vaksinasi Bagi Pelajar di Kabupate Pesawaran

Presiden Joko Widodo saat meninjau kegiatan vaksinasi di SMA Negeri 2 Kota Bandar Lampung, Kamis (02/09/2021). (Foto: BPMI Setpres/Lukas)

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi pelajar yang digelar SMPN 1 Tataan, Kabupaten Pesawaran, Lampung, Kamis (02/09/2021) siang. Pelaksanaan vaksinasi ini menargetkan kurang lebih sebanyak 1.000 pelajar di tersebut.

“Saya meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan bagi kurang lebih 1.000 siswa dan siswi di Pesawaran. Yang tadi saya lihat semuanya berjalan dengan lancar pelaksanaan vaksinasi bagi belajar yang dilaksanakan di sekolah ini,” ujar Presiden usai peninjauan.

Dengan dilaksanakannya vaksinasi ini, Presiden berharap para pelajar di Kabupaten Pesawaran dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka serta terlindungi dari penularan COVID-19.

“Kita harapkan secepatnya para murid kita, para pelajar kita bisa segera ikut dalam pembelajaran tatap muka dan memberikan perlindungan yang maksimal kepada para murid. Sehingga bisa mengurangi penyebaran COVID-19 di sekolah-sekolah yang telah divaksinasi,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati Kabupaten Pesawaran Dendi Ramadhona yang turut mendampingi Presiden saat peninjauan menyampaikan apreasiasinya terhadap langkah pemerintah untuk menggelar vaksinasi COVID-19 bagi pelajar ini.

“Saya atas nama pemerintah daerah Pesawaran, mewakili masyarakat Kabupaten Pesawaran, terutama para pelajar siswa-siswi, para dewan guru, wali murid yang ada di Kabupaten Pesawaran berterima kasih hari ini di-launching di Pesawaran, yaitu vaksin pelajar,” ujarnya.

Dendi berharap guliran vaksinasi ini dapat dipercepat karena pembelajaran tatap muka akan segera dimulai.

“Kita salah satunya daerah yang memang sangat membutuhkan vaksin ini dipercepat, Bapak, dikarenakan pembelajaran tatap muka akan segera kami mulai,” ujarnya.

Bupati Pesawaran pun menyambut baik rencana penambahan alokasi vaksin yang dapat dipergunakan untuk melaksanakan vaksinasi bagi para pelajar.

“Hari ini kami mendapatkan alokasi vaksin dari Bapak Presiden, dan seterusnya nanti akan ditambah kembali oleh Bapak Presiden demi untuk memperlancar dimulainya pembelajaran tatap muka yang selama ini sudah dinanti-nantikan oleh para siswa-siswi kami. Jadi sekali lagi, terima kasih program yang luar biasa, semoga dunia pendidikan dapat berjalan normal seperti biasa,” pungkasnya. (TGH/UN)

#Kunker
Berita terkait: > Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Way Sekampung di Pringsewu > Kemenkes Pangkas Tarif Pemeriksaan RDT Antigen > Peresmian Bendungan Way Sekampung, di Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung, 2 September 2021 > Peninjauan Vaksinasi COVID-19 Bagi Pelajar, di SMPN 1 Tataan, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, 2 September 2021 > Dialog dengan Perwakilan Penyelenggara Vaksinasi COVID-19 Massal di Provinsi Lampung (melalui Konferensi Video), dari SMAN 2 Bandar Lampung, 2 September 2021
ADVERTISEMENT

Presiden Joko Widodo saat meninjau kegiatan vaksinasi di SMA Negeri 2 Kota Bandar Lampung, Kamis (02/09/2021). (Foto: BPMI Setpres/Lukas)

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi pelajar yang digelar SMPN 1 Tataan, Kabupaten Pesawaran, Lampung, Kamis (02/09/2021) siang. Pelaksanaan vaksinasi ini menargetkan kurang lebih sebanyak 1.000 pelajar di tersebut.

“Saya meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan bagi kurang lebih 1.000 siswa dan siswi di Pesawaran. Yang tadi saya lihat semuanya berjalan dengan lancar pelaksanaan vaksinasi bagi belajar yang dilaksanakan di sekolah ini,” ujar Presiden usai peninjauan.

Dengan dilaksanakannya vaksinasi ini, Presiden berharap para pelajar di Kabupaten Pesawaran dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka serta terlindungi dari penularan COVID-19.

“Kita harapkan secepatnya para murid kita, para pelajar kita bisa segera ikut dalam pembelajaran tatap muka dan memberikan perlindungan yang maksimal kepada para murid. Sehingga bisa mengurangi penyebaran COVID-19 di sekolah-sekolah yang telah divaksinasi,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati Kabupaten Pesawaran Dendi Ramadhona yang turut mendampingi Presiden saat peninjauan menyampaikan apreasiasinya terhadap langkah pemerintah untuk menggelar vaksinasi COVID-19 bagi pelajar ini.

“Saya atas nama pemerintah daerah Pesawaran, mewakili masyarakat Kabupaten Pesawaran, terutama para pelajar siswa-siswi, para dewan guru, wali murid yang ada di Kabupaten Pesawaran berterima kasih hari ini di-launching di Pesawaran, yaitu vaksin pelajar,” ujarnya.

Dendi berharap guliran vaksinasi ini dapat dipercepat karena pembelajaran tatap muka akan segera dimulai.

“Kita salah satunya daerah yang memang sangat membutuhkan vaksin ini dipercepat, Bapak, dikarenakan pembelajaran tatap muka akan segera kami mulai,” ujarnya.

Bupati Pesawaran pun menyambut baik rencana penambahan alokasi vaksin yang dapat dipergunakan untuk melaksanakan vaksinasi bagi para pelajar.

“Hari ini kami mendapatkan alokasi vaksin dari Bapak Presiden, dan seterusnya nanti akan ditambah kembali oleh Bapak Presiden demi untuk memperlancar dimulainya pembelajaran tatap muka yang selama ini sudah dinanti-nantikan oleh para siswa-siswi kami. Jadi sekali lagi, terima kasih program yang luar biasa, semoga dunia pendidikan dapat berjalan normal seperti biasa,” pungkasnya. (TGH/UN)

#Kunker
Berita terkait: > Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Way Sekampung di Pringsewu > Kemenkes Pangkas Tarif Pemeriksaan RDT Antigen > Peresmian Bendungan Way Sekampung, di Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung, 2 September 2021 > Peninjauan Vaksinasi COVID-19 Bagi Pelajar, di SMPN 1 Tataan, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, 2 September 2021 > Dialog dengan Perwakilan Penyelenggara Vaksinasi COVID-19 Massal di Provinsi Lampung (melalui Konferensi Video), dari SMAN 2 Bandar Lampung, 2 September 2021
Tags: IndonesiaNasionalNusantara
Share3Tweet2SendShare
Previous Post

Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Way Sekampung di Pringsewu

Next Post

500 Ribu Dosis Vaksin AstraZeneca Dukungan dari Australia Tiba di Tanah Air

Related Posts

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan
Nasional

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

kabarbanten.com
17 Januari 2026
Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia
Nasional

Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia

kabarbanten.com
14 Januari 2026
Rektor Prof Asep Saepudin Jahar: Alhamdulillah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Berhasil Meraih Skor SINTA Tertinggi PTKIN
Nasional

Rektor Prof Asep Saepudin Jahar: Alhamdulillah, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Berhasil Meraih Skor SINTA Tertinggi PTKIN

kabarbanten.com
1 Januari 2026
Integrasi BLU Jadi Cara UIN Jakarta Amankan Aset Negara
Nasional

Integrasi BLU Jadi Cara UIN Jakarta Amankan Aset Negara

kabarbanten.com
31 Desember 2025
UIN Jakarta Inventarisir Sarpras Madrasah Pembangunan, Targetkan Jadi Kelas Percontohan yang Nyaman
Nasional

UIN Jakarta Inventarisir Sarpras Madrasah Pembangunan, Targetkan Jadi Kelas Percontohan yang Nyaman

kabarbanten.com
25 Desember 2025
Pengajian Al-Hidayah Panjatkan Doa dan Himpun Donasi bagi Korban Bencana Sumatera
Nasional

Pengajian Al-Hidayah Panjatkan Doa dan Himpun Donasi bagi Korban Bencana Sumatera

kabarbanten.com
15 Desember 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


  • Trending
  • Comments
  • Latest
Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

Daftar Nama 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang

4 Februari 2025
Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

Ditresnarkoba Polda Banten Amankan Pelaku Penyalahgunaan Obat Terlarang

4 Desember 2024
Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

Electrolux Buka Showroom and Service Center di Gading Serpong

6 April 2022
Dimotori PT Jaho Mulya Sunjaya, Grup Operasi Bersama Pelayanan Penumpang dan Bagasi ADORA Gelar Diklat Peningkatan Kompetensi Personil

Dimotori PT Jaho Mulya Sunjaya, Grup Operasi Bersama Pelayanan Penumpang dan Bagasi ADORA Gelar Diklat Peningkatan Kompetensi Personil

15 Januari 2025
SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

SHSD Grand Kamala Lagoon Reopening, Jawaban atas Kerinduan Pelanggan

17 Januari 2026
Pride Homeschooling Ciputat Menjadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman bagi Anak

Pride Homeschooling Ciputat Menjadi Jawaban saat Sekolah Tak Lagi Aman bagi Anak

14 Januari 2026
Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia

Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Resmi Miliki 151 Guru Besar Terbanyak di PTKIN se-Indonesia

14 Januari 2026
Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel

Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel

11 Januari 2026
Facebook Twitter Instagram TikTok
Kabarbanten.com

Disclaimer | Kode Etik | Privacy Policy |

Tentang Kami | Pedoman Media Siber 

 Contact

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Tangerang
  • Banten
  • Nasional
  • Indeks Berita

© 2020-2024 Kabarbanten.com. All Rights Reserved